VIVA – Theodorus Ginting memulai kembali latihannya sebagai petarung One Pride MMA. Itu dilakukan setelah dia dinyatakan sembuh dari COVID-19.
Selama 16 hari atau dua pekan lebih, Theodorus melakukan isolasi mandiri demi berjuang sembuh dari virus Corona.
Bukan hanya Theo, istri dan anaknya juga melakukan isolasi mandiri di Condominium Green Bay Pluit, Jakarta Utara.
Saat ini, Theo sudah sembuh beserta dengan keluarganya. Usai sembuh, Singa Karo langsung tancap gas dengan mencoba untuk berlatih lagi.
Meskipun, pria asal Sumatera Utara itu mengaku membutuhkan waktu tujuh hari lagi guna memulihkan kondisi kesehatannya dengan baik.
"Saya membutuhkan 7 hari untuk kembali ke 80 persen kesehatan saya. (Karena itu) mencoba untuk berlatih lagi ," ujar Theo di Instagram dikutip Onepride.net.
Theo, ketika terpapar virus COVID-19 absen untuk berlatih. Dia hanya fokus isolasi mandiri untuk penyembuhan dengan melalukan banyak kegiatan anjuran dokter.
Contohnya, Theo setiap hari berjemur dibawah terik sinar matahari pagi. Kegiatan itu dia lakukan rutin bersama keluarga.
Sebab, Theo berjemur dibawah sinar matahari pagi bisa membunuh virus yang berada di dalam tubuh.
Karena itu, mantan juara kelas welter itu memulai kembali latihan dari awal. Dia pun sudah menyusun porsi latihan yang dilakukan sejak kemarin.
"Ibarat kembali lagi ke hari pertama. Kembali ke papan gameplan, kembali memanjat ke posisi atas. Mari kita mulai ini dari nol lagi," tegas Theo.
"Saya hari ini melakukan 5 × 5 MMA rounds. Round 1 skipping, round 2 Tire Jump, round 3 Hammer, round 4 Tire Flip, round 5 Tire Deadlift," sambung Theo.
Sebelumnya, Theodorus positif COVID-19 setelah menerima hasil test swab polymerase chain reaction (PCR). Bukan hanya Theo, anak dan istrinya juga melakukan isolasi mandiri.