JAKARTA – Mengawali event pertama di tahun 2025, gelaran One Pride MMA 86 akan hadir di Jakarta. Ajang kenamaan ini bakal menyuguhkan pertandingan dari para petarung terbaik di Tanah Air bulan Februari mendatang.
Sebanyak 21 pertandingan akan disuguhkan untuk pecinta combat sport, dua di antaranya ialah partai perebutan sabuk juara divisi flyweight dan women strawweight.
Pada partai perebutan sabuk juara divisi flyweight, Suwardi dijadwalkan bersua dengan Aditya Ginting. Ini adalah laga rematch keduanya yang pernah bertanding pada gelaran One Pride MMA 72, September 2023 silam.
Ketika itu Suwardi yang mampu menang dengan hasil decision atau kemenangan mutlak dari para juri.
Selain laga Suwardi versus Aditya, One Pride MMA 86 hadirkan pertandingan di kelas wanita. Ialah Dwi Retno melawan Dede Dina.
Dwi Retno merupakan petarung dari Han Academy Solo, sekaligus petarung yang saat ini belum pernah kalah dari 4 laga terakhir.
Sementara penantangnya adalah Dede Dina, petarung wanita yang cukup tangguh dari BFC Bandung.
Dua pertarungan di atas adalah laga utama yang akan disajikan One Pride MMA 86. Selain itu, ada Matthew Jeremy menghadapi Samuel Simanjuntak.
Keduanya akan bertarung di kelas welterweight.
Tak kalah menariknya, Rama Sabturi yang pernah menantang raja kelas welter Windri Patilima, juga dipersiapkan lagi untuk melawan Abdul Galep.
Itulah sederet pertandingan besar yang akan mengawali perjalanan One Pride MMA di tahun 2025.
Masih banyak pertarungan lainnya bakal disuguhkan di panggung One Pride MMA 86 yang akan berlangsung pada 15 Februari 2025.