VIVA.co.id – One Pride Mixed Martial Arts (MMA) kembali digelar, Sabtu 9 September mendatang. Petarung Pitbull Academy, Brando Mamana akan menghadapi sang penantang, Gunawan. Petarung Black Ant itu akan memperebutkan sabuk juara Brando di kelas straw.
Jelang laga, Brando mengaku siap 100 persen menghadapi Gunawan, namun hal yang perlu diantisipasi Brando adalah permainan atas Gunawan.
"Saya siap 100 persen, seperti biasa semua yang harus dilakukan saya lakukan. Dia tidak akan mau meladeni saya bermain bawah, karenanya saya harus antisipasi permainan atas Gunawan," jelas Brando kepada VIVA.co.id, Senin 4 September 2017.
Kendati demikian, menurut Brando, Gunawan tidak bisa diremehkan, karena dia merupakan senior Brando di Wushu. Meski pun begitu, Brando tidak merasa gugup sedikit pun.
"Saya tidak gugup sama sekali. Saya hanya perlu antisipasi bantingannya. Dia sangat kuat, Jam terbangnya juga tinggi," jelas Brando.
Brando mengaku, hal yang ditekankan pelatih sejauh ini adalah ketahanan fisik. Latihan tentu lebih dari sebelumnya.
"Pelatih lebih menekankan latihan fisik. Say harap bisa mengalahkan Gunawan. Soal ronde ke berapanya itu tergantung permainan," kata dia.
Diketahui, bertemunya Gunawan dan Brando, setelah fighter tersebut mengalahkan Santoso,Sabtu 17 Juli lalu. Gunawan menang di ronde kedua saat pertarungan berlangsung satu menit 35 detik.