OnePride – Cecep Supriyandi terpaksa harus mundur di Fight Night 52 One Pride Mixed Martial Arts. Dia gagal tampil lantaran menderita sakit muntaber pada H-2 menjelang pertandingan melawan Syarjan Sadik pada partai perbaikan peringkat kelas atomweight (48 kg).
Pengumuman Cecep Supriyandi yang batal tampil itu disampaikan Ketua Dewan Juri One Pride MMA, Max Metino. Dia mengatakan, Cecep gagal tampil karena mendadak sakit muntaber jelang laga yang akan disiarkan di tvOne, Sabtu 6 November 2021.
"Sangat disayangkan Cecep Supriyandi gagal tampil karena menderita sakit muntaber H-2 menjelang laga," ujar Max kepada Onepride.net, Jumat 5 November 2021.
Dengan kondisi tersebut, Max menyampaikan, tim Match Maker berjibaku mencari pengganti fighter Cecep. Sebab tentu sangat disayangkan jika pertandingan perbaikan peringkat tersebut harus ditiadakan.
Akhirnya, Max mengaku, dari sekian banyaknya fighter, Aminudin mau menjadi fighter pengganti Cecep. Petarung dari Team Asta Bogor itu bersiap melawan Syarjan pada laga yang bertajuk Fight For Glory, besok malam.
"Penggantinya Aminudin dari Team Asta Bogor. Saya berterima kasih kepada Aminudin dari Team Asta Bogor yang di H-2 bisa siap menggantikan Cecep," ungkap Max.
Max juga tak luput mengucapkan terima kasih kepada Syarjan Sadik dari team Black Jaguar Academy yang dalam waktu H-2 bersedia menerima pergantian lawan. Ini menunjukkan bahwa mereka adalah petarung tangguh.
"Petarung tangguh yang tidak pilih-pilih lawan. Selain itu, saya berharap kedepannya para fighter bisa menjaga kesehatan dan memanage pola hidup, pola latihannya dengan baik, sehingga acara bisa berjalan dengan lancar," tutur Max.
"Dan satu lagi, dari peristiwa ini, beginilah Match Maker yang sudah berjibaku menyusun jadwal, tapi juga bersiap mengantisipasi dengan segala kemungkinan yang terjadi pada perubahan laga," tutupnya.