OnePride – Fahri Rudiyanto vs Suwandaru boleh dibilang duel petarung yang sama kerasnya. Tak heran, kedua fighter tersebut sama-sama berasal dari wilayah Sumatera Utara. Mereka akan bertarung di Fight Night 53 yang disiarkan di tvOne, Sabtu 27 November 2021.
Meski sama-sama berasal dari Sumut, Fahri dan Suwandaru punya gaya bertarung yang jadi ciri khas berbeda. Fahri seorang petarung asal Tebing Tinggi cukup kental dengan gaya strikingnya di atas oktagon.
Sementara Suwandaru petarung asal Kota Binjai merupakan seorang petinju dengan pukulan yang bisa buat lawan-lawannya roboh seketika. Ahmad Hidayat yang pernah jadi korban pukulan telak Suwandaru saat bertanding di Fight Night 39.
Ketua Dewan Juri One Pride MMA, Max Metino mengatakan, Suwandaru pernah merobohkan Ahmad Hidayat seketika dengan pukulan hook kanan. Disitu, kata dia, Suwandaru memiliki knockout power di tangan kanannya.
"Melawan Fahri, Suwandaru bisa menunggu momentum untuk mendaratkan pukulan hook tangan kanannya," jelas Max kepada Onepride.net.
Kendati demikian, Suwandaru jangan lantas jemawa. Lebih lanjut, Max menuturkan, Fahri adalah seorang striker yang tangguh. Pada debut awalnya dia membuat Hanif Zainal Una sampai lempar handuk setelah pertarungan berakhir di ronde pertama.
"Menurut saya Fahri seorang striker yang bagus. Ini peta kekuatan terlihat Fahri lebih mengandalkan teknik," ungkap Max.
"Nah jadi secara teknik saya mengunggulkan Fahri. Tapi apapun bisa terjadi karena hook kanan Suwandaru benar-benar berbahaya bisa membuat Fahri KO seketika," sambungnya.