One Pride – Petarung dari camp Bandung Fighting Club (BFC), Iman Lesmana, diramalkan bisa menghabisi raja kelas welter One Pride MMA, Windri Patilima.
Bukan kaleng-kaleng, ramalan tersebut datang dari mantan raja kelas welter, Rudy Gunawan.
Pria yang akrab disapa Ahong ini menilai bahwa Iman Lesmana punya peluang mengalahkan Windri.
The Bad Boy diyakini akan kehilangan sabuk juaranya saat bertemu Iman Lesmana di Fight Night 62, pada Sabtu 3 September 2022.
Bukan tanpa alasan, Ahong melihat petarung berjuluk Kuda Hitam itu punya agresivitas, keinginan, kemauan, hingga semangat juang untuk mendapat sabuk juara kelas welter.
Terlebih lagi, pemilik sabuk abadi kelas welter menilai bahwa mempertahankan gelar akan lebih sulit daripada merebut.
"Gua pegang Iman Lesmana sih sebenarnya. Gua lihat dia dari punya agresivitas, gua lihat dia punya keinginan, kemauan, dan semangat dia," ujar Ahong kepada Onepride.net, di Bakrie Tower, Kuningan Jakarta, Kamis 1 September 2022.
"Bukannya itu tidak dimiliki Windri. Cuma diposisi ini biasanya paling sulit untuk mempertahankan daripada mendapatkan," sambungnya.
Praktis, Ahong bilang, akan ada juara baru di kelas welter yaitu Iman Lesmana.
"Apalagi dia skill ada, tenaga ada, agresivitas ada. Orang yang agresif biasanya akan lebih segalanya. Maunya nafsu," tuturnya.
Di sisi lain, Ahong mengajak kepada seluruh penggemar MMA di Tanah Air, bahkan fans Rudy Ahong Gunawan untuk datang menonton One Pride MMA FN 62 di Tennis Indoor Senayan.
"Kepada para pecinta MMA di Indonesia atau pecinta Rudy Ahong Gunawan datang yuk ramaikan One Pride MMA Fight Night 62 di Tennis Indoor Senayan hari Sabtu 3 September 2022, pukul 22.00 WIB," imbuhnya.