JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, mengapresiasi ajang One Pride MMA telah konsisten selama sembilan tahun menggelar ajang olahraga combat sport terbaik di Tanah Air.
Sebab karena One Pride MMA menjadi wadah penyalur bakat talenta talenta muda yang gemar dengan olahraga Mixed Martial Arts (MMA) Indonesia.
Hal itu disampaikan Menpora RI Dito Ariotedjo dalam acara pressconference One Pride MMA 86 yang digelar di kantor Kemepora, Senayan Jakarta.
"Pastinya olahraga MMA Indonesia saya rasa baik dari segi stakholder sampai atlet berkembangnya sangat pesat," ujar Dito Ariotedjo, pada Rabu 23 April 2025.
"Apalagi saat ini kita tau peminat penonton One Pride sangat tinggi. Maka saya apresiasi kepada one pride karena sudah 9 tahun bergulir, ajang seperti ini yang dibutuhkan yaitu konsisten," ungkap Menpora Dito.
Lebih lanjut, Menpora Dito Ariotedjo menyebut kalau One Pride MMA satu satunya event di Indonesia yang punya jaringan internasional sekelas Ultimate Fighting Championship.
"One Pride sangat baik bahkan satu satunya event yang punya channel ke event sekelas UFC," tutur Menpora.
"One Pride MMA makin kuat ini jadi sumber karier dan pilihan hidup bagi anak muda. Hal seperti ini kita lestarikan dan kuatkan," sebut Menpora.
Ketua Umum Komite Olahraga Beladiri Indonesia (KOBI), Anindra Ardiansyah Bakrie mengatakan, konsisten One Pride MMA di Indonesia karena sesuai dengan visi misi KOBI yaitu terus mengembangkan olahraga MMA Tanah Air ke kancah internasional.
"Dari awal olahraga MMA di Indonesia tergolong baru dan euforia masih kurang. Kalau sekarang kita melihat sudah jauh lebih meningkat karena konsisten One Pride MMA," ucap Ketum KOBI Ardiansyah Bakrie.
"Dan dari dulu sampai sekarang kita selalu dibantu oleh Kemenpora apalagi dengan mas menpora sekarang ini. Jadinya apakah saya cukup puas, belum. Tapi saya sangat senang . Tujuan visi dari pada kobi sendiri atlet kita bisa berkembang membawa Merah Putih di kancah internasional," ungkapnya.
Adapun dalam acara pressconference One Pride MMA 86 bertajuk A New Era of Battle For The Nation To The World ini turut hadir Ketua Umum KOBI, Anindra Ardiansyah Bakrie, COO PT Merah Putih Berkibar, Vice Chief Editor tvOne Reva Deddy Utama, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, beserta jajaran Kemenpora.
Gelaran One Pride MMA 86 di Jakarta siap menghadirkan laga bertabur bintang, di antaranya duel rematch antara Suwardi versus Aditya Ginting pada divisi flyweight.
One Pride MMA 86 bertajuk A New Era of Battle For The Nation To The World menghadirkan total 21 laga dari para petarung terbaik Tanah Air. Hajatan bergengsi ini digelar di Hall A Basket Senayan GBK, Sabtu 3 Mei 2025.